.Welcome To Site Tanjung Gadai Meranti.

Teluk Buntal Cup VI : PS Owen Masuk Ke Final Setelah Mengalahkan PSPT Teluk Buntal 3-1

Written By Madi meranti on Rabu, 11 Juli 2012 | Rabu, Juli 11, 2012

 Tanjung Gadai Meranti : Owen Lolos Kebabak Final Tournamen Teluk Buntal Cup VI.

Meskipun hujan tidak mempengaruhi penonton yang ingin menyaksikan pertandingan Sepak Bola dalam Tournamen Teluk Buntal Cup VI, hampir 3000 orang penonton yang menyaksikan pertandingan antara PSPT Teluk Buntal Tebing Tinggi Timur sebagai tuan rumah yang berhadapan dengan PS Owen FC Tanjung Bakau Rangsang dalam merebut juara full Grup B.

Lima menit waktu permainan berjalan wasit mengeluarkan kartu kuning pertama dan kedua sehingga wasit sekaligus menghadiahkan kartu merah untuk kapten kesebelasan Owen Rangsang nomor punggung 19 Riduan, kartu merah yang mengakibatkan protes keras dari kapten kesebelahan Owen sehingga pertandingan sempat di hentikan sekitar 30 menit, karena Owen tidak menerima keputusan wasit yang dinilai kapten kesebelasan yang lebih menguntungkan PSPT Teluk Buntal sebagai tuan rumah.

Menurut keterangan wasit yang kami hubungi setelah bearada di meja panitia, Kapten kesebelasan Owen melakukan pelanggaran keras di sayap kiri sehingga di hadiahkan kartu kuning pertama, kapten kesebelasan langsung protes dengan kata -kata yang kurang sopan dan meludahi muka wasit yang sedang bertugas, wasit Abidin langsung memberikan kartu merah kepada Riduan selaku kapten kesebelasan, merasa sangat di rugikan kapten kesebelasan langsung menampar muka wasit akhirnya masalah ini dibawakan ke meja Panitia.

Pertandingan yang layak di pertontonkan antara kedua kesebelasan untuk melaju ke final. PSPT Teluk Buntal mampu mendahului Owen dalam mencetak gol di menit  ke 13 melalui tendangan bebas Cecep nomor punggung 8 dari sebelah kanan di garis 25m yang melaju kesudut kanan gawang, sehingga penjaga gawang tidak bisa menangkap bola karena licin, ribuan sporter Teluk Buntal  memberikan semangat kepada tim kesayangan mereka karena bisa mengoyangkan jaring gawang owen.

Namun Owen tetap mengatur strategi permainan walaupun owen kehilangan kapten kesayangan mereka, namun tidak lama berselang gol balasan diciptakan oleh Black nomor punggung 11 di menit yang ke 18 melalui umpan dari sayap kanan eko. 5 menit kemudian gol ke 2 kembali di ciptakan oleh Black melalui umpan dari lini tengah yang melaju kedepan gawang dapat di selesaikan dengan baik oleh black sehingga scor menjadi 2-1 sampai turun minum.

Seusai turun minum Black kembali memperbesar kemenangan PS Owen dengan mencetak gol ke 3 nya melalui kemelut di depan gawang. Black adalah pemain pavorit yang bertubuh kecil hitam bak pemain kameron di tahun 90an ungkap salah seorang sporter yang mendukung PS Owen , larinya bagaikan kuda liar yang sulit untuk dibendungi ungkap Musiar sporter Owen.

Mampukah PS Owen membawa pulang piala bergilir Teluk  Buntal Cup VI ? mari kita saksikan tanggal 14 juli 2012 nanti.




0 komentar:

Posting Komentar